Panitia Rapat, BPD, Kades Dayurejo |
Dayurejo, Musdes Sosialisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) dan Pembentukan TIM Perumusan AD/ART Bumdes dilaksanakan Desa Dayurejo, Senin 11/02/2019. Rapat ini dihadiri oleh jajaran pemerintah Desa Dayurejo, Linmas, Mantri Kesehatan, Pendamping Desa dan segenap Tokoh masyarakat Desa Dayurejo. Kegiatan yang berlangsung di pendopo Balai Desa ini ditujukan untuk menggali potensi desa.
- Ketua : Mawan Koestono
- Sekretaris : Baharuddin
Menurut Wahono SPW., selaku Kepala Desa mengatakan bahwa di Dayurejo sudah ada embrio-embrio yang bisa dimanfaatkan. “Pasar desa, Pamsimas, wisata religi pertapaan Indrokilo, Candi Limo dan lain-lain sejatinya dapat kita manfaatkan melalui Bumdes nantinya,” lanjutnya.
Kasi Keuangan Desa, Cipto, menuturkan bahwa BUMDES merupakan badan usaha yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh Desa melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan Desa yang dipisahkan guna mengelola aset, jasa pelayanan, dan usaha lainnya untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat Desa. Hasilnya nanti bisa digunakan untuk pembangunan desa itu sendiri.
Wahono menambahkan "pengurus Bumdes yang dibentuk nantinya harus memiliki kemampuan dan kober yang bisa membuat terobosan baru dan memajukan Desa Kendalrejo. Pengurus juga harus memiliki jiwa wirausaha yang tinggi dan tidak terikat kedinasan (non PNS, TNI, Polri maupun perangkat desa) agar fokus untuk memaksimalkan potensi desa" ungkapnya.
Rapat kali ini menghasilkan TIM Perumus AD/ART yang dipilih secara aklamasi oleh Panitia. Adapun TIM Perumus hanya merumuskan angggaran dasar dan anggaran dasar Bumdes. Untuk anggota pengurus dibentuk setelah AD/ART sudah disetujui oleh Kepala desa dan tim pendamping desa.
Berikut TIM Perumus Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah tanggal Bumdes Dayurejo
Selain membahas perumus ad/art Bumdes, pada acara ini juga ditambahkan acara Rakor Pemerintahan Dayurejo lintas sektoral yang melibatkan pemdes, linmas dan Mantri Kesehatan. Mengingat sudah mendekati pesta demokrasi (pemilu), Kepala desa juga menyampaikan kembali untuk keamanan lingkungan serta pengamanan pemilu 2019.
Dari lingkup kesehatan, mantri menyampaikan "Lakukan gerakan 3M (Gerakan Menguras, Mengubur dan Menutup), segera laporkan ke Puskesmas Jelakombo jika ada anggota keluarga yang mengalami gejala Demam Berdarah," kata H. Joko petugas kesehatan puskesmas bulukandang.
Sebagai penutup kepala desa menghimbau kembali tentang SPPT warga agar segera disalurkan oleh masing-masing kepala dusun desa Dayurejo.(Santoso)
0 Comments:
Post a Comment